Lomba Futsal Meriahkan Peringatan Harlah dan Khataman Ponpes Darussa'adah
Lomba Futsal Meriahkan Peringatan Harlah dan Khataman Ponpes Darussa'adah
PONPES DARUSSA'ADAH - Panitia Khataman dan Hari Lahir Pondok Pesantren Darussa'adah yang ke 38, menggelar lomba Futsal antar masyarakat pada Jum'at - Sabtu malam, 2 - 3 Juni 2023 di lapangan Pondok Pesantren Darussa'adah Bulus Kritig.
Lomba Futsal dimeriahkan oleh 8 tim yang terdiri dari Santriwan Pondok Pesantren Darussa'adah, Masyarakat Desa Kritig dan Masyarakat Desa Banjarwinangun. Kejuaraan tersebut merupakan kejuaraan persahabatan dalam rangka memeriahkan Harlah dan Khataman Pondok Pesantren Darussa'adah.
Namun begitu, lomba tersebut diikuti secara all out oleh para official tim dengan menurunkan para pemain terbaiknya, termasuk beberapa pemain sepakbola Tim Persak Kebumen yang dimiliki Desa Kritig dan Banjarwinangun. Empat tim Futsal terbaik, malam ini akan berlaga dalam babak semi final pada Sabtu malam.
Tim yang berlaga yakni Tim Futsal Darussa'adah yang akan melawan Tim Dukuh Kritig dan Tim Dukuh Mendit melawan Tim Dukuh Lirap. Dua tim yang berhasil mengalahkan lawannya, akan melaju kefinal dan akan langsung bertanding pada Sabtu malam ini. Penyelenggaraan Harlah dan Khataman Pondok Pesantren Darussa'adah rencananya akan diselenggarakan pada 16 - 18 Juni 2023 mendatang.
Panitia penyelenggara berharap, dengan adanya lomba antar masyarakat dapat menjalin hubungan yang erat antara pondok pesantren Darussa'adah dengan masyarakat sekitar khususnya Desa Kritig dan Desa Banjarwinangun. ( Red.YAKPI )
What's Your Reaction?