Aceh International Forum Bahas Moderasi Beragama dan Isu Kemanusiaan, Dihadiri Delegasi Delapan Negara

Universitas Islam Negeri (UIN) Ar-Raniry Banda Aceh, Universitas Teuku Umar (UTU) Meulaboh dan Pemerintah Aceh menggelar Aceh International Forum (AIF) 2024. Kegiatan yang berlangsung 23-25 Desember 2024 ini digelar untuk memperingati 20 tahun tragedi tsunami Aceh 2004.  Forum ini dihadiri oleh berbagai tokoh penting, termasuk perwakilan negara sahabat dari Maroko, Turki, Amerika Serikat, Jepang, Malaysia, Jerman, dan Singapura.  Penjabat (Pj) Gubernur Aceh Safrizal ZA yang hadir  membuka AIF 2024 di Anjong Mon Mata, Kompleks Meuligoe Gubernur Aceh, Senin (23/12/2024) menyampaikan harapannya agar AIF 2024 menjadi momentum untuk membangun kerja sama internasional dalam menghadapi tantangan global, terutama terkait moderasi beragama dan perdamaian.

Jan 1, 2025 - 11:55
 0  4
Aceh International Forum Bahas Moderasi Beragama dan Isu Kemanusiaan, Dihadiri Delegasi Delapan Negara
Universitas Islam Negeri (UIN) Ar-Raniry Banda Aceh, Universitas Teuku Umar (UTU) Meulaboh dan Pemerintah Aceh menggelar Aceh International Forum (AIF) 2024. Kegiatan yang berlangsung 23-25 Desember 2024 ini digelar untuk memperingati 20 tahun tragedi tsunami Aceh 2004.  Forum ini dihadiri oleh berbagai tokoh penting, termasuk perwakilan negara sahabat dari Maroko, Turki, Amerika Serikat, Jepang, Malaysia, Jerman, dan Singapura.  Penjabat (Pj) Gubernur Aceh Safrizal ZA yang hadir  membuka AIF 2024 di Anjong Mon Mata, Kompleks Meuligoe Gubernur Aceh, Senin (23/12/2024) menyampaikan harapannya agar AIF 2024 menjadi momentum untuk membangun kerja sama internasional dalam menghadapi tantangan global, terutama terkait moderasi beragama dan perdamaian.

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow